BANK MESTIKA RAYAKAN TAHUN BARU IMLEK 2567

Dipasang pada : 11 Feb 2016

Selasa, 9 Februari 2016, Bank Mestika merayakan Tahun Baru Imlek 2567/2016 yang dilangsungkan di Kantor Pusat Bank Mestika Jl.Zainul Arifin No.118 Medan. Dalam perayaan ini Direksi dan Komisaris Bank Mestika, serta seluruh Kepala Divisi, Kepala Bagian, Pimpinan dan staff-staff Bank Mestika Kantor Pusat dan Kantor Cabang Pembantu Area Medan serta beberapa Nasabah Bank Mestika terundang.

Dalam kata sambutanya Bp. Achmad S. Kartasasmita selaku Presiden Direktur mengatakan bahwa Tahun Baru Imlek 2567/2016 kali ini adalah merupakan Tahun Monyet Api merupakan tahun yang penuh keceriaan, tahun yang optimis, tahun yang tepat untuk untuk melakukan terobosan-terobosan improvisasi di bidang kehidupan. Beliau juga mengatakan bahwa sebagai Bank yang BerShio Kuda karena Bank Mestika sendiri lahir di Tahun 1955, Bank Mestika harus bisa berlari kencang, memikirkan hal-hal yang optimis, berinovasi, agresif dan mencoba merubah sesuatu yang lebih baik, beliau juga berharap Bank Mestika di Tahun 2016 ini bisa menjadi bank yang lebih baik, lebih besar, lebih inovatif dan lebih agresif.

Perayaan Imlek bersama di Bank Mestika merupakan acara tradisional yang dilakukan setiap tahun dan selalu dilakukan secara meriah seperti melakukan perlombaan mendekorasi ruang kerja, saling mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek 2567 melalui rekaman video yang diputar pada acara puncak, dan juga tarian-tarian serta Stand Up Comedy. Acara puncak diakhir dengan pengumuman pemenang perlombaan dan pemberian hadiah dilanjutkan dengan acara ramah tamah oleh seluruh peserta yang hadir pada hari itu.

Kurs



Update Terakhir: 2024-11-22 11:53:00

Mata Uang* Beli Jual
USD 15,872 15,922
SGD 11,775 11,830
AUD 10,323 10,363
EUR 16,630 16,675
MYR 0 3,715
CNY 2,178 2,203

*Nilai tukar tersebut merupakan nilai indikasi yang dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu

Gempita Mestika