Selasa, 18 September 2018, PT Bank Mestika Dharma, Tbk. melaksanakan kegiatan Edukasi Keuangan kepada Siswa/i SMP Sari Putra Jl. Pangeran Diponegoro No. 55 Sungai Asam, Pasar Jambi, Kota Jambi. Materi Edukasi kali ini adalah menjelaskan jenis-jenis Lembaga Jasa Keuangan dan cara mengelola keuangan demi masa depan.
Dalam kata sambutannya, Rudy selaku pemimpin PT Bank Mestika Dharma, Tbk. cabang Jambi menyampaikan ucapan terima kasih kepada jajaran pimpinan SMP Sari Putra yang telah memberikan kesempatan kepada Tim Edukasi Keuangan PT Bank Mestika Dharma, Tbk. untuk menyelenggarakan kegiatan Edukasi Keuangan kepada siswa/i –nya. Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk menambah pengetahuan Siswa/i mengenai Lembaga Jasa Keuangan serta bagaimana dalam mengelola keuangan yang baik.
Hal senada juga disampaikan oleh Gabriel Atakelan S.Sos selaku kepala sekolah SMP Sari Putra, bahwa pihak sekolah mengapresiasi kegiatan Edukasi ini, materi yang disampaikan dapat diterapkan siswa/i untuk masa depan.
Kegiatan Edukasi Keuangan yang disampaikan kali ini sudah sejalan dengan rencana Strategi Nasional Literasi Keuangan tahun 2018 yang berfokus kepada para Pelajar, Mahasiswa dan Profesi. Hal tersebut merupakan program wajib dari pemerintah melalui Otoritas Jasa Keuangan yang mewajibkan Industri Jasa Keuangan (IJK) untuk melaksanakan kegiatan Edukasi Keuangan dalam rangka meningkatkan Literasi Keuangan kepada masyarakat.
“ PT Bank Mestika Dharma, Tbk. berkomitmen dan mendukung kebijakan pemerintah dengan melakukan sosialisasi Edukasi Keuangan dalam rangka meningkatkan Literasi Keuangan selama tahun 2018 ini dan seterusnya,” tutur Afif selaku Corporate Secretary PT Bank Mestika Dharma, Tbk. dalam siaran persnya.